x
MELAYANI DENGAN HATI DAN CINTA
Beranda / Artikel / Stunting adalah ancaman serius yang tidak hanya mempengaruhi tinggi badan anak
img

Stunting adalah ancaman serius yang tidak hanya mempengaruhi tinggi badan anak

Stunting adalah ancaman serius yang tidak hanya mempengaruhi tinggi badan anak, akan tetapi juga berdampak pada perkembangan otak, kecerdasan, dan kesehatan jangka panjang mereka. Anak yang mengalami stunting cenderung memiliki kemampuan belajar yang lebih rendah dan berisiko lebih tinggi terhadap penyakit kronis di masa dewasa, seperti diabetes, hipertensi, dan masalah jantung. 

Bukan hanya tantangan fisik, stunting juga bisa menghambat anak dalam mencapai potensi terbaiknya, mengurangi produktivitas saat mereka dewasa, yang tentunya akan mempengaruhi kualitas hidup dan kontribusi mereka terhadap masyarakat.

Oleh karena itu, Mincan mengajak Sobat semua untuk lebih memahami apa itu stunting: apa penyebabnya, gejala yang muncul pada anak yang mengalami stunting, serta langkah-langkah pencegahannya. Tak hanya itu, Mincan juga ingin berbagi sedikit edukasi untuk para ibu agar lebih peduli terhadap kesehatan dan menumbuhkan kembang buah hati. Yuk, simak ulasan berikut ini dan bersama-sama kita cegah stunting demi masa depan anak-anak yang lebih sehat dan cemerlang. 😊

#cianjur
#cianjurmanjur
#cianjurpulih
#cianjurbangkit
#rsudcimacan
#edukasi

@h.hermansuherman
@dinkeskabcianjur
@dinkesjabar
@mest69.rsudcimacan
@diskominfocianjur
@cianjurtoday
@disbudpar.cianjur
@dishub_cianjur
@disnakertranscianjur
@disarpus_cianjur
@disdukcapilcianjur
@pemkabcjr
@setda_cianjur